Pendapatan Adsense Belum Sesuai Target ? Segera Benahi 3 Poin Ini

Mengapa pendapatan AdSense rendah dibawah 1000 Rp, Mengapa penghasilan Adsense lesu, Apa penyebab penghasilan Adsense lambat meningkat ?, inilah beberapa pertanyaan yang sering dikeluhkan para publiser. Mendapatkan banyak klik iklan adsense sesuai target dengan jumlah yang sigdifikan merupakan keinginan terbesar bagi semua publiser adsense.



Jangan percaya, ini hasil editan.


Saya yaqin, bagi Anda yang mengalami keterpurukan soal earning adsense, pasti Anda sudah banyak mendengar tentang pembahasan cara cara meningkatkan jumlah klik adsense, tetapi justru malah membuat Anda menjadi bengung, kesel, karena saking banyaknya blog yang membahas tentang hal ini, meskipun Anda sudah berupaya dengan segala cara, namun hasil nya tetap sama. Padahal untuk mendapatkan hasil klik adsense tinggi itu ada 3 kunci dasar yaitu :

1- Jumlah konten.
2- Visitor organik.
3- Optimation (SEO).


Pendapatan adsense akan perlahan meningkat namun pasti jika blog Anda memenuhi tiga poin ini, kalau tidak, dan tidak segera Anda benahi, maka tak usah berharap banyak tentang pendapatan adsense anda.

Baiklah, ini berdasarkan pengalaman saya yang mungkin bisa mendorong menjadikan Anda untuk lebih meningkatkan penghasilan adsense. Jadikanlah tiga poin ini sebagai unsur dasar patokan untuk meningkatkan penghasilan adsense.


Sekarang permasalahanya :

1- Apakah Anda menfokuskan blog sebagai media untuk menghasilkan uang dari internet ?,
2- Apakah Anda menjadikan blog hanya sebagai tempat penyimpanan dokumen file pribadi atau sebagai media belajar menulis dan hobi?.

Bagi anda blog yang bertujuan nomer 2. Anda tidak perlu memikirkan hal hal yang berkaitan dengan pendapatan dari blog anda, silahkan duduk manis di tempat.

Dan Saya harap, Anda jangan terlalu ambil pusing memikirkan penghasilann adsense dulu. Pikirkanlah waktu dibawah 6 bulan untuk membuat konten dan menghasilkan trafik. Tidak hanya ratusan pengunjung setiap hari, tetapi ribuan pengunjung unik setiap harinya.

Pertanyaan : apakah ini berat bagi anda?
Meskipun ada banyak cara alternatif untuk meningkatkan penghasilan Google AdSense, tetapi cara dan strategi inilah yang saya gunakan untuk mencapai penghasilan secara konstan, pasti, tetapi berkelanjutan dari waktu ke waktu. Itu artinya penghasilan akan mengalir terus menerus, dengan durasi waktu gajian ke tahap berikutnya lebih cepat dari gajian adsense pertama, bahkan lebih banyak dan mencapai batas minimal yang saya bisa peroleh.

Inti penjelasan :
1- Jumlah konten. Untuk meningkatkan penghasilan AdSense Anda sebagai pemula, yang Anda butuhkan adalah memperbanyak konten konten hebat unik, segar, dan menggoda yang mungkin tidak dimiliki orang lain. Dengan memperbanyak konten konten penting yang bersifat informatif bermanfaat bagi banyak orang. Dalam arti memberikan pengertian secara jelas dan mampu memberikan nilai plus bagi pengunjung, Ini poin pertama yang harus anda buat dalam konten anda.

2- Visitor organik. Banyaknya persaingan adu artikel dan konten yang serupa bahkan banyak topik yang sama di ulas sesama blogger, mungkin akan membuat anda frustasi lalu stres, jangan...jangan ya pembaca,! untuk mendapatkan peluang besar dan memposisikan artikel anda di 10 besar halaman pertama pencarian google, merupakan urusan yang tidak mudah, tetapi ini lah dunia ngeblog tantangan persaingan itu sudah pasti ada. Jadi perlu keyaqinan optimis dan kemauan yang kuat dari diri Anda sendiri.

Pelajari : Cara Cepat Meningkatkan Visitor Blog Dengan Pengunjung Organik

3- Optimation (SEO). Optimisasi SEO (Search Engine Optimation) adalah kunci untuk meningkatkan penghasilan AdSense Anda. Tanpa SEO, akan membutuhkan waktu berbulan-bulan dan bahkan sampai tahunan untuk mendapatkan lalu lintas yang layak dari Google. Tidak perlu berlebihan karena google tidak suka over dalam SEO. Setidaknya anda hanya perlu memahami bagian terpenting dalam blog anda ,agar mudah terbaca di mesin pencari.

Lihat Screenshot diatas, itu adalah trafik yang sudah saya hasilkan selama kurang lebih 1 tahun mengelola blog, butuh waktu dan konsisten jika ingin serius menjalankan adsense. Karena yang paling utama dalam meningkatkan penghasilan adsense setelah konten yang memadai adalah trafik.

Sebagai tambahan :

Jika ke 3 poin diatas sudah anda perbaiki, langkah selanjutnya adalah memahami bagian terpenting pada tata letak dan penempatan iklan serta mempelajari jenis jenis iklan yang paling banyak mengundang klik, Pegang kuat kuat pepatah ini sebagai prinsip publiser "strategi menentukan hasil", ini berlaku bagi dunia Google Adsense. Dengan mengetahu jenis iklan dan penempatan iklan yang paling menguntungkan dalam sebuah blog atau website, maka hasil klik yang didapatkan juga akan semakin tinggi.

Pelajari lebih lanjut : Cara mengetahui unit iklan adsense yang paling banyak menghasilkan klik