Mana Yang Lebih Penting Rajin Update Artikel atau Blogwalking ?

Trikpos - Rajin Blogwalking atau update artikel mana yang lebih penting. pertanyaan ini mungkin pernah terlintas di benak anda, bagi anda yang memiliki keterbatasan waktu dalam mengelola blog ataupun aktifitas blogwalking kendala utama adalah waktu, dimana kita dituntut tetap update artikel perhari disisi lain kita juga harus meluangkan waktu untuk bercengkrama antar blogger dalam ajang blogwalking.

Diakui atau tidak jika kita sama-sama blogger problem kita pun juga sama, dalam kondisi seperti ini kita tentunya pintar-pintar mengatur waktu se efesien mungkin, diluar aktifitas blogging kita pun memiliki kewajiban yang tidak bisa kita tinggalkan kan yaitu tugas pekerjaan.


Perlu diingat, bahwa tidak semua blogger memiliki waktu yang full time untuk melakukan segala aktifitas blognya. Mulai dari membagi waktu untuk pekerjaan utamanya sehari-hari di kantor atau dimana saja, hingga dimana ktia dituntut untuk melakukan update posting serta blogwalking kesesama blogger, Sehingga kita bisa merasakan bagaimana rumitnya mengatur waktu antara mencari bahan untuk di posting hingga menyempatkan diri untuk melakukan yang namanya blogwalking , lalu.... muncul pertanyaan...

Lebih penting manakah Rajin posting artikel atau blogwalking ?


Baca juga :


Mari kita berkaca dengan situs-situs populer papan atas contoh nya Liputan6, Merdeka.com, Detik.com, viva.co.id, dan situs berita populer lainya mereka tidak membutuhkan blogwalking lho...situs tersebut hanya mengandalkan update setiap hari setiap jam atau bahkan setiap menit ,situs-situs besar update artikel rata-rata 10 sampai 20 perhari, berbeda dengan situs atau blog kita, posting satu hari satu artikel saja sudah kalang kabut mana ditambah lagi komen sana ngomen sini ...sungguh aktifitas yang sangat menyita waktu, lantas apa yang menjadi perbedaan situs-situs besar dengan situs blog kita ,? nah ini yang menjadi PR oleh admin.

Sepengetahuan saya, Secara spesifik pihak google belum pernah menyatakan atau menganjurkan untuk para blogger agar selalu menjalankan blogwalking ,hanya saja google menganjurkan mengshare pos kita ke google plus dan ini sangat rekomended, jadi soal blogwalking yang notabene untuk menjalin hubungan antar blogger itu boleh boleh saja, Namun tahukan anda sebetulnya blogwalking itu ada tujuan lain yang hanya akal-akalan saja yang sudah dilakukan para blogger terdahulu untuk kepentingan meningkatan trafik dan hal ini terjadi turun temurun sampai pada komunitas blogger generasi kita yang sekarang ini. Syurve membuktikan..!

Admin berpendapat jika tujuannya untuk mendongkrak popularitas blog dan berharap trafik yang tinggi, mengutamakan posting artiel tiap hari jauh lebih efesien serta mengemat waktu, pendapat ini acuan serta analisa dari website website papan atas, website tersebut umunya mengutamakan update artikel setiap hari, bahkan artilel yang di publikasikan satu hari mencapai 30 artikel lebih.

Akan tetapi tidak ada salahnya jika anda sesekali menyempatkan waktu untuk blogwalking antar blogger, untuk menginformasikan bahwa anda sampai saat itu masih aktif dengan blog anda, sekaligus mencari info info terupdate yang mungkin berguna untuk bahan materi artikel yang akan anda buat.

Kesimpulanya :
Jika kita memiliki waktu terbatas update artikel lah yang di nomor satukan. namun semua kembali kepada pandangan anda masing-masing , anda berhak lebih mementingkan update artikel jika anda mengalami keterbatasan waktu, anda berhak memilih dua-duanya jika anda mampu dan memiliki banyak waktu.

Demikian penjelasan kami mengenai Rajin update atau blogwalking mana yang lebih penting Semoga bisa menjadi referensi serta bermanfaat bagi anda.

Jika artikel ini bermanfaat silahkan share ke sosial media kalian agar artikel ini di temukan dan berguna bagi orang lain, trimakasih